DALAM Al-Quran terdapat banyak surat yang berbeda. Salah satunya ialah surat Al-Falaq. Surat yang posisinya kedua terakhir dalam susunan Al-Quran. Setiap surat dalam Al-Quran mengandung banyak hikmah dan pelajaran yang bisa kita ambil. Termasuk pada surat Al-Falaq. Pelajaran penting apa yang bisa kita ambil dari surat tersebut?
Allah SWT berfirman, “Katakanlah, ‘Aku berlindung kepada Tuhan yang menguasai subuh dari kejahatan makhluk-Nya, dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita, dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul, dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki,” (QS. Al-Falaq: 1-5).
Beberapa yang penting dari surat ini:
[akuharustau]
Allah SWT berfirman, “Katakanlah, ‘Aku berlindung kepada Tuhan yang menguasai subuh dari kejahatan makhluk-Nya, dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita, dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul, dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki,” (QS. Al-Falaq: 1-5).
Beberapa yang penting dari surat ini:
- Surat ini menanamkan kesadaran kepada setiap manusia agar selalu menyadari bahwa di mana pun dia berada selalu di hadapkan kepada bahaya.
- Bahaya tersebut muncul dari ciptaan Allah yang sebenarnya diciptakan untuk dimanfaatkan oleh manusia. Namun, bila mereka tidak mampu menggunakannya, maka manfaat tersebut akan berubah menjadi bahaya.
- Karena rahmat-Nya yang tak terbatas, Allah menyediakan perlindungan bagi semua hamba-Nya dari berbagai bahaya dan menyuruh mereka agar berlindung di bawah naungan-Nya.
- Tanpa diminta pun, Allah Maha Tahu siapa yang perlu perlindungan-Nya. Namun demikian, Dia memberi jalan kepada kita untuk selalu mendekati-Nya. Maka, ditetapkanlah perintah untuk menyatakan diri sebagai seorang hamba yang selalu berlindung di bawah naungan-Nya.
[akuharustau]